Pendidikan Pariwisata Sejak Dini

Pariwisata saat ini tidak dapat dipungkiri lagi bahwa telah menjadi kebutuhan bagi setiap orang, tidak sedikit dari mereaka yang melakukan perjalanan wisata diasaat liburan ataupun hari-hari biasa. maka dapat disimpulkan bahwa semua orang didunia ini telah merasakan perjalanan wisata namun  kemungkinan ada beberapa dari mereka yang tidak sadar bahwa mereka sedang melakukan perjalanan. pada masyarakat dahulu istilah pariwisata biasa dikenal dengan plesir yang artinya jalan-jalan ke suatu tempat.

Perkembangan teknologi yang semakin maju telah membawa dampak yang positif bagi pariwisata itu sendiri, sehingga, pariwisata telah dikenal oleh masyarakat dan tidak susah lagi bagi mereka untuk mendapatkan informasi mengenai destinasi wisata yang akan dikunjungi.namun sangat disayangkan bahwa masih banyak wisatawan yang belum sadar akan lingkungan pariwisata, akibatnya banyak aktivitas/kegiatan mereka yang menodai destinasi pariwisata sehingga destinasi tersebut akan mengalami kerusakan atau sudah tidak menarik lagi. salah satu contohnya adalah ketika kita mengunjungi destinasi wisata coba sejenak perhatikan lingkungan sekitar kita, masih banyak wisatawan yang tidak peduli dengan sampah bahkan tidak jarang dari mereka yang melakukan aksi fundalisme. Dengan begitu pariwisata tidak akan bertahan lama dan menarik lagi untuk dikunjungi.
pendidikan pariwisata sejak dini sangat diperlukan untuk mengurangi dampak negatif dari kegiatan wisata, karena akan memberikan pelajaran tentang menjaga kelestarian alam dan memberikan contoh menjadi wisatawan yang yang berkompeten dan berwawasan, bahwa sejatinya orang yang melakukan perjalanan wisata akan mendapatkan pengalaman dan pelajaran yang sangat bermanfaat bagi kita. jadi sebaiknya pendidikan pariwisata dikenalkan sejak dini, karena dampaknya tentu akan terlihat bagi wisatawan yang paham akan pariwisata, mereka tidak akan melakukan aksi/aktivitas yang akan berdampak buruk bagi keberlanjutan pariwisata itu sendiri, dan akan mengajak untuk menjadi orang yang mencintai/peduli terhadap lingkungan.

Share on Google Plus

About Hanafi Idris

0 comments:

Post a Comment